Biaya Kuliah Perguruan Tinggi Negeri

Berapa Biaya Kuliah Perguruan Tinggi Negeri?

Masih bingung ingin memilih melanjutkan pendidikan tinggi di kampus swasta atau negeri? Yuk, mari kita simak segini biaya kuliah perguruan tinggi negeri.

Apakah PTN Lebih Bagus Daripada PTS?

Bagi kebanyakan masyarkat indonesia, anggapan terhadap Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lebih baik daripada Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Hal ini tentu tidak bisa kita dipungkiri karena memang tidak terlepas dari faktor ekonomi, sejarah, dan dari segi kualitas itu sendiri sehingga streotipe ini menjadi lumrah.

Dari sudut pandang historis, Pemerintah Indonesia membentuk PTN dengan model Badan Layanan Umum (BLU). Hal ini memberikan dampak dari segi ekonomi bahwa berkuliah pada PTN cenderung akan lebih murah dibandingkan swasta karena mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Lalu, apakah dari segi kualitas PTN akan tetap lebih unggul daripada PTS? Jawabannya, tentu tidak. Walaupun pada umumnya para pejabat, begawan, pengusaha, dan/atau ahli tertentu yang “menguasai” negara ini cenderung tembusan dari PTN, seperti UI, UGM, Unpad, Undip, Unair, dll, indikator dari segi prestasi mahasiswa/i, fasilitas, dan kebijakan kampus juga akan memengaruhi dari kualitas Perguruan Tinggi itu sendiri.

Lalu, Berapa Biaya Kuliah di PTN?

Mahal atau tidaknya suatu biaya kuliah tergantung dari setiap pilihan yang akan kamu ambil. Hal ini tergantung dari universitas, program studi, dan jenis seleksi.

Misalnya saja, biaya kuliah program studi Pendidikan Dokter pada Universitas Indonesia (UI) akan jauh berbeda biayanya dengan program studi Ilmu Hukum Universitas Kuningan, begitu pun sebaliknya. PTN juga biasanya akan menentukan besar kecilnya pengenaan golongan UKt tergantung dari sistem seleksi dan kemampuan finansial orang tua/wali.

Biaya kuliah dari hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tidak membebankan biaya pembangunan gedung, uang pangkal atau sejenisnya dan hanya mewajibkan mengeluarkan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT). Hal ini akan berbeda jika kamu masuk PTN jalur mandiri, maka biasanya PTN mewajibkan mahasiswa/i akan membayar biaya UKT tertinggi dan uang gedung.

Mengenai biaya nominalnya, kamu bisa langsung memeriksa secara langsung melalui website kampus PTN yang kamu impikan.

Biaya Kuliah di UI, UNAIR, dan UNDIP

Secara umum, pihak kampus akan memberikan suatu penetapan UKT tahun ajaran baru berdasarkan Surat Keputusan (SK) Rektor Tentang Penetapan UKT Tahun Gasal/Genap. Berikut beberapa contoh link website mengenai penetapan UKT pada beberapa PTN:

  1. Universitas Indonesia

https://simak.ui.ac.id/wp-content/uploads/2024/05/SK-2024-NO-792-Tentang-Tarif-Uang-Kuliah-Tunggal-Bagi-Mahasiswa-Program-Sarjana-dan-Program-Pendidikan-Vokasi-semua-jalur-seleksi.pdf

2. Universitas Airlangga

https://ppmb.unair.ac.id/id/page1/biaya-studi-sarjana?tabmenu=front-tab-menu-studi-fee-s1&menu=Biaya%20Studi&label=Sarjana

3. Universitas Diponegoro

https://pmb.undip.ac.id/wp-content/uploads/2022/02/SK-131-Penetapan-UKT-dan-SPI-Program-Sarjana-Diploma-Tahun-2022.pdf

Demikian informasi mengenai biaya kuliah di PTN. So, siapkan dengan baik ya